Fadli Zon Walk Out, Setya Novanto dan Fahri Hamzah Pimpin Rapat Pengesahan RUU Pemilu.

on Jumat, 21 Juli 2017 - Tidak ada komentar:

ZONA MANIA - Rapat paripurna yang diselenggarakan anggota DPR dalam pengesahan Rancangan Undang Undang (RUU Pemilu) menjadi Undang - Undang di ambil ahli Ketua DPR Setya Novanto yang sebelumnya di pimpin oleh Wakil Ketua DPR Fadli Zon.


Pengalihan Pimpinan paripurna tersebut terjadi setelah Fadli Zon yang telah mengikuti rapat sejak pagi memutuskan untuk Walk Out atau meninggalkan ruangan rapat paripurna. Hal tersebut dilakukan Fadli Zon karena mengikuti sikap  Fraksi Gerindra ynag memilih untuk tidak mengikuti voting  pengesahan RUU Pemilu yang direncanakan akan di putuskan malam itu juga.

Fraksi DPR yang memilih untuk walk out dari ruang sidang paripurna adalah Gerindra, Demokrat, PAN dan PKS. Mereka menolak untuk mengikuti voting pengesahan RUU di malam tersebut, mereka menyepakati Keputusan RUU Pemilu tersebut dilakukan pada hari Senin 24 Juli mendatang.

"Mari kita melanjutkan rapat ini, apakah setuju?"tanya Setya Novanto setelah mengambil ahli pimpinan rapay paripurna tersebut di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Kamis 20 Juli 2017.


Sepontan para anggota dewan yang masih mengikuti rapat paripurna menjawab "Setuju" secara serempak.

Novanto kembali bertanya kepada anggota dewan apakah pegesahan RUU Pemilu dapat disahkan menjadi Undang Undang tanpa melakukan voting, karena 4 fraksi yang menolak telah melakukan walk out.

"Apakah setuju RUU Pemilu di sahkan menjadi Undang Undang". ucapnya.

"Setuju"jawab anggota dewan secara bersamaan disambut dengan kertok palu tiga kali oleh Novanto yang bertanda RUU Pemilu sah di jadikan Undang Undang.

Dengan demikian, RUU Pemilu telah mendapat titik terang terkait presidential threshold atau ambang batas presiden 20-25 persen telah di sepakati.


Setya Novanto yang memimpin rapat di dampingi oleh Fahri hamzah yang memilih untuk mengikuti sidang meski sempat ikut berdiri saat Fraksi PKS sedang berumbuk untuk keputusan voting.

Meski tidak berpandangan sama, alasan Fahri untuk tetap mengikuti sidang karena di ruang sidang rapat paripurna dia menjabat sebagai Wakil Ketua DPR dan juga pimpinan rapat.

Unknown About Unknown

Write admin description here..

Get Updates

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

Share This Post

Related posts

0 komentar:

© 2013 ZONA MANIA